Polres Lingga Bantu Pembangunan Rumah Warga Penyandang Disabilitas

9 November 2022 - 14:22 WIB
InDepthNews.com

Tribratanews.polri.go.id - Lingga. Polres Lingga membantu membangun rumah salah satu warga penyandang disabilitas, di Kelurahan Raya, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, Selasa (8/11/22). Bantuan itu diberikan dalam rangka bakti sosial 

Kapolres Lingga AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H., menjelaskan, salah satu rumah tersebut sudah tidak layak untuk ditempati. Sehingga dapat membahayakan apabila suatu saat terjadi cuaca yang buruk. Untuk itu, pihaknya beserta camat dan lurah setempat sebagai bentuk kepedulian dengan masyarakat, membantu membangun rumah tersebut agar lebih layak untuk ditempati kedepannya.

Baca juga : Bantu Warga Tertimpa Bencana, Kapolda Jatim Bagikan Sembako Bagi Korban Banjir di Banyuwangi

“Pembangunan rumah dilakukan secara bahu-membahu, mulai dari anggota Polsek Singkep Barat, Camat Singkep Barat dan masyarakat yang berada di Kelurahan Raya. Sedangkan, peralatan dalam pembangunan rumah didukung oleh Pemkab Lingga melalui Dinas Sosial. Sehingga dalam pembangunan rumah tersebut tidak ada terjadinya hambatan,” jelas Kapolres, dilansir dari hmstimes.com.

Kapolres mengungkapkan, selain membantu pembangunan rumah, pihaknya bersama dengan Dinas Sosial Kabupaten Lingga memberikan bantuan, berupa makanan siap saji sebanyak 6 paket, lauk pauk siap saji sebanyak 8 paket, roti sebanyak 2 paket, peralatan dapur, peralatan makan, 1 buah kasur, 1 buah selimut, 1 buah matras dan tenda gulung. 

(af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment