Kapolda Sumbar Instruksikan Jajaran Turun Tangan Bantu Warga yang Terdampak Banjir di Padang

9 March 2024 - 16:00 WIB
radarsumbar

Tribratanews.polri.go.id – Padang. Kapolda Sumbar Irjen Pol. Suharyono, S.I.K., S.H., didampingi Wakapolda Sumbar Brigjen. Pol. Gupuh Setiyono, S.I.K., Pejabat Utama Polda serta Forkompimda melakukan peninjauan lokasi terdampak banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Padang pada Jumat (8/3/24).

“Wilayah terdampak banjir dikarenakan cuaca hujan terus menurus dari kemarin siang hingga saat ini .Saat ini ada beberapa rumah yang terdampak banjir dan pastinya ada beberapa KK dan masyarakat kami evakuasi,” ungkap Kapolda.

Baca Juga: Sidak ke Pasar, Kapolda Lampung Dicurhati Para Pedagang yang Keluhkan Harga Pangan Naik

Irjen Pol. Suharyono, menjelaskan pihaknya juga telah melakukan kegiatan kemanusiaan dalam penanganan korban terdampak banjir sebagaimana sesuai protap dan SOP yang telah ditetapkan.

“Pertama sekali telah dilakukan penyelamatan masyarakat yang rumah dan tempat tinggalnya terdampak banjir, kemudian kami juga mendirikan pos pengamanan dan keamanan harta benda mereka termasuk dapur umum dan pos pelayanan kesehatan,” ujarnya.

Kapolda Sumbar juga mengimbau kepada masyarakat yang tidak mau dievakuasi agar berkenan untuk dievakuasi, siapa tau nanti ada musibah selanjutnya, ini semuanya takdir dari Allah SWT dan kita tetap syukuri, karna itu kita semua tetap berupaya untuk meminimalisir jangan ada korban, katanya.

“Mari kita semua yang terlibat dalam operasi kemanusiaan ini selalu berdoa semoga kejadian ini menjadi hikmah bagi kita semua,” jelasnya.

(rz/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment