Ditbinmas Polda Kaltara Laksanakan Door To Door System dan Mengimbau Masyarakat Untuk Menjaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024

12 June 2024 - 12:30 WIB
benuanta

Tribratanews.polri.go.id - Bulungan. Ditbinmas Polda Kaltara laksanakan Door To Door System Sambang Masyarakat dengan memberikan Sembako, Rabu (12/6/24).

Ditbinmas Polda Kaltara membagikan paket sembako kepada para masyarakat sebagai wujud kepedulian Polri terhadap warga Tanjung Selor.

Selain memberikan sembako, kegiatan ini juga untuk menjaga tali silaturahmi serta menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.
Baca Juga: Jenazah Daeng Rusli, Korban Kekejaman KKB Di Paniai Tiba Di Timika


Dilansir dari benuanta, dalam kegiatan tersebut, Ditbinmas Polda Kaltara juga mengimbau untuk tetap menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polda Kalimantan Utara.

Salah satunya dilakukan dengan cara mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif dan juga meminta warga untuk sama-sama menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas kepada warga sekitar Tanjung Selor secara langsung apalagi menjelang Pilkada Tahun 2024.

(ek/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment