Bhayangkari Polda Papua Beri Bantuan Korban Kebakaran

16 November 2022 - 08:05 WIB
Foto : (NokenLive)

Tribratanews.polri.go.id - Papua. Pengurus Daerah Bhayangkari Papua memberikan bantuan kepada warga korban kebakaran di Dok IX, distrik Jayapura Utara, Selasa (15/11/22). Bantuan berupa sembako diberikan langsung oleh Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny. Eva Mathius Fakhiri.

"Kami pengurus Bhayangkari memberikan beberapa sembako dan juga beberapa bantuan lainnya. Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat dan bisa sedikit meringankan beban masyarakat yang terkena musibah ini," jelas Ketua Bhayangkari Daerah Papua dampingi oleh Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Papua Ny. Yuli Ramdani Hidayat. 

Baca Juga : Personel Polda Aceh Selalu Siaga Beri Bantuan kepada Warga Terdampak Banjir

Sementara itu, Salah satu korban kebakaran, Teguh mengucapkan terima kasih kepada pengurus Daerah Bhayangkari Papua atas bantuan yang telah diberikan.

"Saya mewakili masyarakat korban kebakaran, menyampaikan terima kasih kepada Bhayangkari Polda Papua yang telah menyalurkan bantuan berupa sembako untuk meringankan beban kami. Saya juga berterima kasih karena sudah melihat keadaan kami," tutup Teguh.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment