Polda Papua Adakan Dialog Interaktif Polisi Menyapa Bertema “Sosialisasi Ops Lilin Cartenz 2022”

23 December 2022 - 11:29 WIB
Foto : Polisi

Tribratanews.polri.go.id - Jayapura. Kepolisian Daerah Papua melalui media elektronik radio yang bertempat di LPP RRI Jayapura, mengadakan dialog interaktif dalam program Polisi Menyapa dengan topik “Sosialisasi Ops Lilin Cartenz 2022”, (22/12/22).

Hadir sebagai narasumber yakni Direktur Lalu Lintas (Dir Lantas) Polda Papua Kombes. Pol. Muhammad Nasihin, S.H., dan Kepala Jasa Raharja Provinsi Papua Mulkan, SE., M.Si., AAAI-K.

Baca Juga : Hadapi Nataru, Polda Papua Gelar Pasukan Operasi Lilin Cartenz 2022

Pada kesempatan tersebut Dir Lantas Polda Papua menjelaskan bahwa pihak Kepolisian akan melaksanakan Operasi Lilin menjelang Natal dan Tahun Baru 2023. Hal ini dilakukan guna menciptakan berlalu lintas yang aman, nyaman, tertib, selamat dan juga sehat selama Natal dan Tahun Baru.

“Kegiatan ini kami laksanakan selama 11 hari, yang dimulai pada tanggal 23 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023 dan berfokus pada masalah keamanan bagi masyarakat yang melaksanakannya,” jelasnya

Selanjutnya Kombes. Pol. Muhammad Nasihin menerangkan bahwa ada beberapa instansi yang juga dilibatkan dalam Operasi Lilin seperti Jasa Raharja, Dinas perhubungan hingga Organisasi Masyarakat, dengan melibatkan 2.120 personel Polres jajaran dan 350 Personel Polda Papua sendiri.

“Kami memprediksi bahwa perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini akan lebih ramai dari tahun sebelumnya, karena dimana tahun ini transportasi Udara maupun Laut sudah 100% dibuka sehingga kemungkinan meningkatnya aktivitas masyarakat,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama Kepala Jasa Raharja Provinsi Papua menambahkan bahwa pihaknya terlibat bersama Polda Papua untuk memastikan bahwa pelaksanaan Natal dan Tahun Baru dalam kondisi nyaman.

Jasa Raharja sendiri ingin memastikan bahwa kondisi berlalu lintas selama pelaksanaan mudik dapat berjalan lancar dengan harapan tidak adanya kecelakaan yang terjadi di jalan raya ataupun kemacetan.

(fa/hn/um)



Share this post

Sign in to leave a comment