[HOAKS] Indonesia Luncurkan Rudal ke Malaysia

2 December 2025 - 06:45 WIB
Komdigi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Viral di media sosial sebuah unggahan video yang mengklaim Indonesia menembakkan rudal ke Malaysia karena sengketa Blok Ambalat.

Namun faktanya, klaim dengan narasi video yang menyatakan Indonesia menyerang Malaysia dengan menggunakan rudal terkait dengan sengketa Ambalat adalah hoaks.

Melansir dari tempo.co, Sabtu (29/11/25), tidak ditemukan informasi dari laman berita kredibel atau akun resmi pemerintahan yang membenarkan klaim tersebut. Setelah ditelusuri, hasilnya tidak ada serangan rudal dari Indonesia ke Malaysia karena sengketa Blok Ambalat.

Kepala Biro Informasi Pertahanan Kementerian Pertahanan Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait mengatakan Indonesia tak pernah mengirimkan rudal yang menargetkan Malaysia seperti dalam video yang beredar.

Juga tidak pernah ada operasi militer apa pun ke Malaysia. Materi video yang beredar bukan bagian dari aktivitas pertahanan Indonesia,” kata Rico kepada Tempo, Selasa, 25 November 2025.

(sy/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment