Tribratanews.polri.go.id - Cigugur. Telah terjadi bencana tanah longsor sepanjang dua meter, tinggi lima meter di Blok Citamba Kelurahan Cigugur, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Senin (9/1/23). Tepatnya di belakang Kopi pertigaan jalan cagak Cigugur, Kecamatan Cigugur sekitar pukul 15.30 WIB.
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Ibrahim Tompo, S.I.K., M.Si., mengimbau kepada masyarakat agar waspada dan menjauhi lokasi rawan longsor.
Baca Juga : Polres Pekalong Imbau Nelayan Agar Hati-hati Saat Melaut Karna Cuaca Buruk
"Tanah longsor terjadi di dekat kedai kopi milik saudara Deni, 44 th, dari Kelurahan Cigugur," ujar Kapolsek Cigugur, AKP Abdul Majid seperti dilansir dari jurnalpolri.com, Senin (9/1/23).
Kejadian tanah longsor diakibatkan dari derasnya air hujan yang mengalir ke kedai kopi dan turun ke belakang kedai kopi. Akibatnya, longsoran tanah menutupi bahu jalan, namun jalan masih bisa dilalui dua jalur, dan bangunan kedai kopi milik saudara Deni diperkirakan terancam longsor jika hujan besar kembali terjadi.
Kapolsek selalu memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada di musim penghujan saat ini, karenakan curah hujan yang sangat lebat dan disertai angin kencang hingga sering terjadinya tanah longsor dan pohon tumbang. Beruntungnya dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.
(sy/hn/um)