Polisi Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar JCC

22 December 2023 - 09:45 WIB
Dokumentasi Antara

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polisi memberlakukan rekayasa lalu lintas di dua jalan yang berpusat menuju pintu 10 GBK di Jalan Pemuda. Hal itu ditrrapkan guna mengantisipasi kemacetan menjelang debat calon wakil presiden (cawapres) di Jakarta Convention Center (JCC), Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Arus lalu lintas yang dari Jalan Gatot Subroto yang akan menuju ke Jalan Gerbang Pemuda diarahkan lurus ke arah Slipi,” ujar Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. M. Latif Usman, Jumat (22/12/23).
Baca Juga: KPU Umumkan Cawapres Boleh Pakai Pulpen dan Kertas Saat Debat

Dirlantas mengatakan, pihaknya menerjunkan 80 personel polisi lalu lintas (polantas) di lokasi. Para personel akan mulai bersiap dan melakukan rekayasa lalin secara situasional.

“Arus lalu lintas dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, tidak ada yang menuju layang ladokgi ke arah Jalan Gerbang Pemuda," ungkapnya.

Dirlantas menambahkan, untuk akses keluar masuk GBK nantinya cuma melalui 4 gerbang. Mulai dari Gate 10, 8, 7, dan 5 kawasan GBK.

“Gate selain itu ditutup selama debat berlangsung,” jelasnya.

ay/pr/nm

Share this post

Sign in to leave a comment