Tribratanews.polri.go.id - Kupang. Polda NTT Menggelar Lomba Paduan Suara Gerejawi Kapolda NTT CUP Kedua dalam menyongsong perayaan Natal tahun 2023 di Aula Eltari Kantor Gubernur NTT, kota Kupang, Selasa (19/12/23)
Wakapolda NTT, Brigjen Pol. Awi Setiyono, S.I.K., M.Hum., membuka langsung kegiatan tersebut dengan membunyikan gong tanda kegiatan dimulai sebagai wujud nyata kehadiran Polri dalam kehidupan beragama dan sosial masyarakat.
Brigjen Pol. Awi Setiyono mengungkapkan bahwa lomba paduan suara ini merupakan kelanjutan dari suksesnya Lomba Paduan Suara Kapolda Cup Pertama pada perayaan Paskah Maret 2023
Baca Juga: Polda Riau Musnahkan Ribuan Unit Knalpot Tak Sesuai Standar
Kurang lebih 11 paduan suara dari berbagai gereja dan instansi maupun Universitas ikut berpartisipasi dalam keharmonisan suara menyongsong Hari Raya Natal 2023.
Kegiatan yang dilaksanakan selasa dua hari itu dihadiri langsung oleh Irjen Pol. Drs. Johni Adadoma, M.Hum., disampaikan bahwa lomba ini sebagai media pembinaan mental, spiritual, moral, dan etika umat Kristiani dan juga sebagai sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat, khususnya dalam merayakan iman Kristiani.
Irjen Pol. Drs. Johni Adadoma, mengungkapkan bahwa lomba paduan suara tersebut memiliki tujuan, yakni memeriahkan dan meramaikan hari Natal, memuji Tuhan, dan menjadi ajang untuk menunjukkan kebolehan dalam bernyanyi.
(pt/pr/nm)