Polda Lampung beri Pembinaan Kepribadian pada Polwan

18 December 2022 - 12:28 WIB
Foto : Trabas.co

Tribratanews.polri.go.id - Bandar Lampung. Polda Lampung melaksanakan pembinaan kepribadian Anggota Polwan Polda Lampung dan jajaran di GSG Polda Lampung, Lampung Selatan, Jumat (16/12/22).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ustadzah Henni Nurmaini dan AKBP Fadzrya Ambar dari Bidang Hukum Polda Lampung memberikan materi tentang peraturan disiplin dan kode etik profesi Polri dalam pembinaan kepribadian dan kesusilaan bagi Polwan sejajaran Polda Lampung yang diikuti 512 Personel.
Baca Juga : Wakapolda Kalteng Launching Aplikasi E-Kopi Papi dan Pet-C

Dalam pembinaan tersebut Pakor Polwan Polda Lampung, AKBP Agustin Anjar menyampaikan arahan dalam kegiatan pertemuan merupakan kegiatan yang ke-3 kalinya pada tahun 2022.

"Pertemuan ini menjadi sesuatu yang baik dari pimpinan Polri untuk menjaga solidaritas Polwan dan menghindari pelanggaran Polwan Polda Lampung selama tahun 2022, senior polwan sudah mengingatkan kepada Polwan jajaran untuk tidak melakukan pelanggaran dan menjaga nama baik Korps Polwan Polda Lampung," ujar Pakor Polwan dilansir dari iNews.id, Jumat (17/12/22).

Sebagai senior Polwan, AKBP Agustin Anjar mengatakan dirinya harus memberikan perubahan ke arah yang lebih baik agar Polwan Polda Lampung menjadi semakin lebih baik lagi untuk kedepannya bagi institusi dan juga masyarakat.

(sy/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment