Ops Damai Cartenz 2023 Kerahkan Personel untuk Usut Aksi Penembakan Pesawat Trigana Air oleh KKB

13 March 2023 - 15:54 WIB
Dokumentasi Polri

Tribratanews.polri.go.id - Ops Damai Cartenz-2023 mengerahkan personil satgas penegakan hukum ke Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, dalam rangka membantu pengusutan terhadap aksi penembakan pesawat Trigana air. Aksi itu diduga dilakukan oleh KKB saat pesawat akan lepas landas di Bandara Nop Goliat Dekai, Yahukimo

Kepala Operasi Damai Cartenz-2023, Kombes Pol. Faizal Ramadhani mengatakan, penambahan personil Ops Damai Cartenz-2023 ini untuk membantu penyidikan dan pengejaran terhadap pelaku penembakan.

Baca juga : Kapolda: Satu Orang Terkena Serpihan Kursi Saat Pesawat Trigana Air Ditembak KKB di Yahukimo

"Kami telah mengirimkan personil Ops Damai Cartenz, satgas penegakan hukum yang sebelumnya berada di Wamena, digeser ke Kabupaten Yahukimo," ujar Kombes Pol. Faizal pada Senin (13/3/2023).

Kombes Pol. Faizal pun menegaskan jika situasi keamanan di kabupaten Yahukimo secara umum relatif aman. "Namun anggota masih tetap melaksanakan patroli untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di Kabupaten Yahukimo," terang dia.

Sementara ini, tujuh orang telah diamankan oleh kepolisian dalam rangka permintaan keterangan ihwal kejadian penembakan. Dari penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti berupa busur dan panah, pisau, sabit, sangkur, dan tiga unit sepeda motor.

(ndt/af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment