Mulai Hari Ini Polda Sumbar Tak Lagi Terapkan Sistem One Way

26 April 2023 - 13:30 WIB
Foto: infosumbar.net

Tribratanews.polri.go.id - Sumbar. Setelah berjalan 7 hari pelaksanaan sistem one way atau satu arah jalur Padang-Bukittinggi atau sebaliknya resmi ditutup dengan hasil yang memuaskan. Opsi perpanjangan pola ini sempat mengemuka karena prediksi volume kendaraan membludak dibanding momen serupa di tahun sebelumnya

Dirlantas Polda Sumbar, Kombes. Pol. Hilman Wijaya, S.I.K., MH., mengatakan, penerapan sistem one way berhasil menurunkan angka kemacetan dengan signifikan.

“Alhamdulillah, hasil yang dicapai cukup signifikan dengan menurunkan jumlah kemacetan yang tadinya berjam-jam, sekarang hanya beberapa jam saja,” jelasnya, seperti dilansir infosumbar.net, Selasa (25/4/2023).

Baca Juga:  Polisi di Lombok Sediakan Bus Gratis untuk Arus Balik

Kombes. Pol. Hilman Wijaya, mengatakan kemacetan jalur (Padang-Bukittinggi) pasti terjadi. Namun dengan adanya one way sistem ini, berhasil mengurangi kemacetan.

Adapun beberapa hal yang mendasari pelaksanaan pola one way tidak diperpanjang adalah berakhirnya masa cuti lebaran pada hari ini, Rabu (26/4/2023) ini. Sebagian warga, baik warga lokal maupun warga Sumbar dari perantauan terutama yang berstatus sebagai ASN ataupun swasta yang mudik sudah menjalankan aktivitasnya Rabu ini.

Asumsinya, sebagian pengguna jalan tentunya berkurang hingga kepadatan diyakini juga berkurang karena sebagian dari pemudik sudah balik sejak Senin hingga Selasa malam tadi. Mereka termasuk dalam kelompok arus balik gelombang pertama.

Selanjutnya, Dirlantas Polda Sumbar mengaku hingga saat ini kendaraan pemudik yang masuk ke Sumbar masih berlangsung. Kelompok ini, lanjutnya masuk dalam kelompok arus balik gelombang kedua yang akan bergerak meninggalkan Sumbar di akhir pekan ini, seiring dengan berakhirnya Operasi Zebra tahun 2023 ini.

(fa/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment