Bukan Hanya Sebagai Pohon Peneduh, Inilah Manfaat Buah Kersen untuk Kesehatan Tubuh

9 June 2024 - 08:00 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Pohon Buah Kersen atau Talok ini memiliki buah berukuran kecil dengan bentuk buahnya juga yang kecil manis berwarna merah cerah saat matang. Tidak hanya menjadi pohon peneduh saat panas tetapi juga pohon, daun dan buahnya, masing-masing memiliki manfaat serta berkhasiat bagi tubuh, Seperti daunnya yang ternyata bisa dijadikan semacam teh yang berkhasiat bagi tubuh.

Beberapa manfaat kandungan buah Kersen atau Talok ini antara lain :

1. Sebagi sumber antibiotik penilitalami
Buah kersen merupakan sumber antibiotik alami, Para peneliti menemukan bahwa kersen memiliki sifat antibakteri yang sebanding dengan antibiotik yang biasa digunakan dalam dunia medis. Bahkan beberapa peneliti juga menemukan adanya senyawa antibakteri yang kuat dalam buah kersen.

2. Kaya akan vitamin C
100 gram buah kersen sama dengan 150 miligram vitamin C. Seperti yang sudah diketahui, bahwa vitamin C dapat membantu mencegah penyakit flu dan demam, mengandung antioksidan yang tinggi, dan bahkan mampu memulihkan beberapa tipe penyakit yang berhubungan dengan jantung.

3. Mengurangi rasa sakit akibat encok.
Encok merupakan nyeri dan peradangan yang terjadi ketika terlalu banyak asam urat yang mengkristal dan menumpuk pada sendi. Biasanya hal ini terjadi ketika seseorang mengonsumsi terlalu banyak makanan tertentu dan meminum sedikit air. Meskipun buah kersen tidak bisa menyembuhkan encok, tetapi dengan mengonsumsi 9-12 buah kersen dalam 3 kali sehari, akan mengurangi rasa sakit dari penyakit encok.

4. Meredakan sakit kepala
Orang yang menderita sakit kepala yang hebat biasanya diakibatkan oleh penyempitan pembuluh darah. Ternyata buah kersen dapat merelaksasikan pembuluh darah sehingga darah dapat mengalir dengan normal kembali.

5. Menurunkan risiko serangan jantung
Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur yang mengandung antioksidan bermanfaat untuk menurunkan risiko terjadinya serangan jantung dan stroke. Untuk mencukupi asupan antioksidan harian, bisa mengonsumsi buah kersen.

6. Baik untuk penderita diabetes
Buah kersen dapat membantu menurunkan kadar gula darah, Meski memiliki rasa yang manis tetapi buah kersen baik untuk penderita diabetes. Dengan pemakaian yang teratur, dapat mengurangi obat-obatan yang dikonsumsi penderita diabetes.

7. Tinggi antioksidan
Buah kersen mengandung kadar antioksidan yang tinggi. Antioksidan merupakan kandungan yang bertugas untuk menguatkan sistem imun tubuh dan melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan kanker.

8. Mengandung nutrisi penting
Buah kersen sendiri mengandung serat, karbohidrat, protein, kalsium, fosfor, zat besi dan vitamin B. Dengan berbagai kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh, tidak mengherankan jika buah kersen dijadikan sebagai bahan pokok dalam beberapa makanan di dunia. Seperti selai, agar-agar atau dimakan secara langsung.

(pt/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment