Polda Jambi Siap Siaga Hadapi Bencana Alam

21 December 2022 - 09:07 WIB
Foto : Dok. Bidhumas Polda Jambi

Tribratanews.polri.go.id - Jambi. Polda Jambi menyiagakan personelnya dalam menghadapi tantangan bencana hidrometeorologi, yaitu banjir bandang tanah longsor maupun angin puting beliung di wilayah Provinsi Jambi.

Hal tersebut disampaikan Kapolda Jambi, Irjen. Pol. Rusdi Hartono dalam memimpin apel kesiapsiagaan menghadapi bencana Provinsi Jambi di Lapangan Kantor Gubernur Jambi, Selasa (20/12/22).

Baca juga : Kapolda Jambi Silaturahmi dengan Para Tokoh Agama Katolik di Gereja Santa Teresia

“Apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana alam merupakan kesiapan personel, perlengkapan dan peralatan pendukung lainnya dalam menghadapi bencana banjir tanah longsor dan angin puting beliung,” ungkap Kapolda.

Irjen. Pol. Rusdi Hartono berharap, apel ini merupakan kesiapan pihaknya dalam hal sumber daya manusia serta sarana dan prasarana yang dimiliki dalam penanggulangan bencana banjir, tanah longsor dan angin puting beliung di Provinsi Jambi.

“Dalam penanggulangan bencana alam di Jambi bukanlah tanggung jawab dari satu instansi pemerintah saja, tetapi kewajiban dan tanggung jawab dari semua instansi pemerintah yang ada serta seluruh komponen masyarakat dan juga dunia usaha yang bersama-sama dan berperan aktif guna mendukung pelaksanaan upaya penanggulangan bencana tersebut,” jelas Irjen. Pol. Rusdi.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment