Operasi Zebra Jaya Akan Tilang Pengendara yang Lawan Arah

21 September 2023 - 17:15 WIB
PMJNews.com

Tribratanews.polri.go.id -  Jakarta. Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Latif Usman, S.I.K., M.Hum., menjelaskan bahwa pelanggaran lalu lintas pengendara yang melawan arah menjadi prioritas penindakan dalam Operasi Zebra Jaya 2023.

“Secara keseluruhan yang bisa melibatkan kecelakaan adalah melawan arus yang memang menjadi prioritas kita dalam kegiatan (Operasi Zebra Jaya) ini,” ungkap Kombes. Pol. Latif Usman, Kamis (21/9/23).

Baca Juga:  Kakorbinmas Baharkam Monitor Pelaksanaan Program Polisi Mengajar di Jayapura

Ia mengatakan bahwa dalam Operasi Zebra Jaya 2023 ini pihaknya mengedepankan teguran dalam penindakan terhadap pelanggar lalu lintas. Namun untuk pelanggar yang melawan arus dilakukan penindakan tilang manual dikarenakan membahayakan dan dapat mengakibatkan kecelakaan.


“Kalau yang melawan arus apa boleh buat, kalau memang masih, karena melawan arus sangat membahayakan kita lakukan penilangan secara manual,” tututpnya.

(as/hn/nm) 

Share this post

Sign in to leave a comment