Kapolda Kaltara Cek Langsung Gudang Logistik Pemilu

12 January 2024 - 10:33 WIB
Dokumentasi Polda Kaltara

Tribratanews.polri.go.id - Kaltara. Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen. Pol. Daniel Adityajaya melakukan pengecekan langsung gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malinau. Kedatangan Kapolda didampingi oleh jajaran PJU disambut oleh Petugas Keamanan dari Polres Malinau dan juga anggota KPU. 

"Pengecekan tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya memastikan keamanan logistik jelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 yang akan dilaksanakan bulan depan mendatang," jelasnya dikutip dari Antara, Kamis (11/1/24).

Baca Juga: Polisi Gagalkan Aksi Penyelundupan Pupuk Subsidi di Pelabuhan Poto Tano

Dalam pengecekan tersebut, Kapolda Kaltara memastikan keamanan logistik yang akan dipergunakan dalam proses pemilu. Dalam pengecekan tersebut juga Kapolda ingin memastikan pelaksanaan Pemilu berjalan lancar dan aman, Kapolda Kaltara meninjau langsung kondisi gudang logistik

Kapolda Kaltara juga melihat secara langsung berbagai macam logistik Pemilu 2024 yang sudah mulai masuk ke gudang, seperti bilik suara, segel plastik/kabel, segel pemilu, tinta dan lain-lain. Selain itu, guna memastikan gudang logistik bebas dari potensi kerawanan keamanan.

Ia pun mengapresiasi personel yang telah bekerja keras dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kabupaten Malinau

(ay/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment