Pemungutan Suara pada 10 Februari, PPLN Washington DC Telah Terima 258 Surat Suara

9 February 2024 - 11:58 WIB
Source Foto: Antara

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Washington DC Andang Purnama mengatakan hingga 7 Februari 2024, Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Luar Negeri (KPPSLN) telah menerima 258 surat suara hasil pencoblosan para pemilih melalui pos, dan masih menunggu surat suara pos lainnya.

Sebanyak 473 dari 1.700 pemilih yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) di tiga wilayah kerja PPLN Washington DC memutuskan untuk memilih melalui pos. Surat suara mereka sudah dikirimkan pada awal Januari 2024.

“Sebelum kita kirim, satu orang sudah mengaku (menjadi) WNA sehingga kita hanya mengirim 472 surat suara. Kami akan mencantumkannya di berita acara kejadian khusus," ujar Ketua PPLN Andang, seperti dikutip dari Antara, Jumat (9/2/24).

Baca Juga: Polisi Beberkan Pasal Sangkaan Kekasih Tamara di Kasus Kematian D

Mengenai upaya pencegahan suara ganda, Ketua PPLN Andang mengacu pada Sistem Informasi Data Pemilih (Sidalih) KPU untuk memeriksa di mana pemilih tersebut terdaftar dan apakah sudah melakukan pemungutan suara atau belum.

Selain itu, jika ada di antara para pemilih yang secara jujur mengaku tidak menerima surat suara melalui pos menjelang pelaksanaan pemilu, pihaknya akan meminta mereka datang ke TPS dan menuliskan nama mereka di daftar hadir.

“Kemudian mereka menandatangani daftar hadir tersebut bahwa yang berangkutan hadir pada hari ini, (dan) kita akan memberikan surat suara pengganti. Jadi surat suara yang sudah dikirimkan itu dinyatakan tidak sah,” jelas Ketua PPLN Andang.

PPLN Washington DC akan melaksanakan Pemilu 2024 pada 10 Februari dan perhitungan surat suara pada 14 Februari di KBRI Washington DC.

Menurut DPT Washington DC yang tercatat per Juni 2023, terdapat 1.700 orang pemilih di tiga wilayah kerja PPLN, yakni Washington DC, Maryland dan Virginia.

(ndt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment