Polres Puncak Jaya Kembali Gelar Minggu Berkah Pada 3 Gereja yang Berbeda

5 February 2024 - 14:03 WIB
Humas Polda Papua

Tribratanews.polri.go.id – Puncak Jaya. Polres Puncak Jaya melakukan Minggu Berkah Sebagai wujud kepedulian Polri terhadap sesama dengan 3 lokasi yang berbeda yakni di Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Maranatha, Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sion Mulia dan Gereja GIDI Jemaat Bethel Mulia, Minggu (4/2/24).

Kabag Ops, Kompol R. Ahmad Hari Junianto, S.Kom., mengatakan bahwa jajaran Polres Puncak Jaya kembali menggelar kegiatan Minggu Berkah yang dimana ini merupakan Program dari Bapak Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D. Fakhiri, S.I.K dalam rangka menyambut Pemilu 2024 selain itu juga sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.

Baca Juga: Gelar Simulasi PAM TPS, Kapolda Sulbar : Pengamanan Harus Profesional dan Humanis

Kompol R. Ahmad Hari Junianto, mengungkapkan bahwa ada tiga lokasi yang kami sambangi untuk melaksanakan kegiatan Minggu Kasih diantaranya GKII Maranatha, GPdI Sion Mulia serta Gereja GIDI Jemaat Bethel Illu.

” Adapun jumlah keseluruhan yang kami salurkan dalam program Minggu Kasih di 3 lokasi yakni berjumlah 300 buah bingkisan snack dan 25 paket sembako yang kami bagikan kepada seluruh jemaat yang melaksanakan Ibadah Minggu, Kami juga berpesan kepada seluruh jemaat Gereja agar tetap menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif terutamanya menjelang Pemilu Serentak 2024 ini ” Jelas Kompol R. Ahmad Hari Junianto.

(pt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment