Polda Jambi Terima Penghargaan Polda Terbaik Tipe B Ajang Kompolnas Awards 2023

22 June 2023 - 11:39 WIB
Foto: Dok. Humas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Polda Jambi mendapatkan Penghargaan Polda Terbaik Tipe B ajang Kompolnas Awards 2023. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., kepada Kapolda Jambi Irjen. Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si., di Hotel The Sulthan, Rabu (21/6/23).

“Beberapa aplikasi yang dimiliki Polda Jambi serta pelayanan dalam melayani masyarakat adalah Transformasi Layanan SPKT, aplikasi SIPIN, Layanan Bantuan Polisi WA, Simpang BARA, serta Command Centre Penanganan Karhutla (Asap Digital). Terimakasih atas penghargaan Kompolnas Awards 2023 yang diberikan kepada Polda Jambi,” jelas Kapolda Jambi.

Irjen. Pol. Rusdi Hartono mengatakan bahwa penghargaan ini berkat doa masyarakat Provinsi Jambi, Polda Jambi bisa mendapatkan peringkat I penghargaan Kompolnas Awards 2023 dengan predikat terbaik I Tipe B se Indonesia.

Baca Juga:  Kapolda Metro Jaya Instruksikan Untuk Membedah Rumah Warga

“Penghargaan ini juga berkat kerja keras seluruh personel Polda Jambi yang saling bahu membahu dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Provinsi Jambi. Dengan penghargaan ini semoga Polda Jambi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih baik lagi,“ ungkap Kapolda.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jambi Kombes. Pol. Mulia Prianto, S.Sos., S.I.K., menyampaikan syukur Alhamdulillah, Polda Jambi meraih Juara I Kompolnas Award 2023 Kategori Polda Kelompok B.

“Kita tidak menyangka bisa unggul dalam penilaian dari 23 Polda Kelompok B tersebut. Terimakasih atas penghargaan serta apresiasi dan dukungan seluruh stakeholder, pemerintah daerah dan masyarakat Provinsi Jambi,” jelas Kabid Humas.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment