Minnesotta Timberwolves Samakan Kedudukan atas Goden State Warriors

10 May 2025 - 16:37 WIB
NBA

Tribratanews.polri.go.id Jakarta. Minnesotta Timberwolves memetik kemenangan atas Goden State Warriors dengan skor 117-93 dalam game kedua semifinal playoff NBA. Laga ini dimainkan di Target Center, Minnesota, Jumat (9/5/25).

Julius Randle mencetak angka tertinggi bagi Timberwolves dengan 24 poin, 7 rebound, dan 11 assist. Lalu Anthony Edwards mengemas 20 poin, 9 rebound, dan 5 assist.

Nickeil Alexander-Walker menambahkan 20 poin, 2 rebound, dan 3 assist. Jaden McDaniels menyumbag 16 poin dan 2 rebound, Naz Reid dengan 11 poin, 3 rebound, dan 5 assist.

Dari kubu Warriors Jonathan Kuminga mempersembahkan 18 poin, 5 rebound, dan 1 assist. Lalu Jimmy Buttler dengan 17 poin, 7 rebound, dan 4 assist.

Buddy Hield dan Trayce Jackson-Davis sama-sama mengemas 15 poin. Sedangkan Brandin Podziemski mencetak 11 poin, 6 rebound, dan 6 assist.

(rz/hn/rs)

Share this post

Sign in to leave a comment