Tim Sidokes Polres Cianjur Lakukan Home Visit untuk Korban Gempa Cianjur

28 November 2022 - 07:58 WIB
Foto : Humas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Cianjur. Para petugas yang membantu para korban di lokasi bencana gempa bumi Cianjur masih terus dilakukan. Salah satunya, tim Sidokes Polres Cianjur yang melakukan Home Visit korban gempa Cianjur agar pengungsi bisa langsung mengkonsultasikan keluhan kesehatannya. Kegiatan yang di pimpin Ipda dr. Razi Attobari, kali ini diadakan di posko Limbangan Sari kec. Cianjur Kota Kab. Cianjur, Minggu (27/11/22).

“Petugas Sidokes Polres Cianjur hingga malam hari masih terus merawat para korban yang membutuhkan pertolongan kesehatan. Tim kesehatan dari Sidokes Polres Cianjur ini sudah terjunkan sejak hari pertama pasca terjadinya gempa," ungkap Kabid Humas Polda Jabar Kombes. Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si,.

Baca juga : Polri Kerahkan 247 Personel Tenaga Medis untuk Tangani Korban Gempa Cianjur

Kombes. Pol. Ibrahim Tompo menjelaskan, pada kegiatan Home Visit, Minggu (27/11/22) ini, tim Sidokes Polres Cianjur mengunjungi tenda pengungsi di posko Limbangan Sari dengan jumlah pengungsi sebanyak 65 orang. Personel bantuan tenaga kesehatan ini sejak pasca gempa bumi langsung melakukan pertolongan ataupun perawatan kepada masyarakat yang terkena dampak gempa maupun yang mengalami gangguan kesehatan.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment