Bhayangkari Cabang Intan Jaya Bagikan Bantuan Kepada Masyarakat Di Pedalaman Papua

14 June 2024 - 11:21 WIB

Tribratanews.polri.go.id - Sugapa. Bhayangkari Cabang Intan Jaya menggelar Bhayangkari Peduli dengan membagikan bantuan sembako serta Pakaian kepada masyarakat Pedalaman Papua yang bertempat di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ketua Bhayangkari Cabang Intan Jaya Ny. Yati Afrizal Asri S.I.K serta diikuti oleh Pengurus Bhayangkari Cabang Polres Intan Jaya.

Baca Juga: Menkominfo: Pemberantasan Judi Online dan Pinjol Harus Dilakukan secara Komprehensif

Ketua Bhayangkari Cabang Intan Jaya mengatakan maksud kedatangannya yakni memberikan sedikit bantuan tali asih kepada bapak ibu warga masyarakat Intan Jaya dałam rangka gerak Bhayangkari Peduli.

“Kami datang hadir ditengah tengah masyarakat dan ingin memberikan sedikit bantuan kepada Bapak Ibu sekalian, kiranya bantuan ini dapat membantu Bapak Ibu dan bisa di terima dengan ikhlas bantuan dari kami,” Ucap Ny. Yati Afrizal Asri.

lanjut, Ny. Yati Afrizal juga mengatakan bahwa dengan melakukan silaturahmi dan sekaligus menyerahkan bantuan, ini.

(ta/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment