Dr. Aqua Dwipayana: Komunikasi Efektif Jadi Kunci Interaksi Personel Korpolairud Dalam MenjalanKAN Tugas

16 January 2024 - 17:00 WIB
jateng.tribunnews.com

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Untuk meningkatkan komunikasi personel Korpolairud Baharkam Polri, Korpolairud gelar Sharing Komunikasi dan Motivasi dengan Dr. Aqua Dwipayana, M.I.Kom., di Markas Korpolairud Jl. R. E. Martadinata No. I/1 Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (16/1/24).

Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana mengatakan, peningkatan kemampuan komunikasi menjadi prioritas utama untuk memastikan personel Korps Kepolisian Air dan Udara Badan Pemeliharaan Keamanan Kepolisian Republik Indonesia (Korpolairud Baharkam Polri). Kompetensi komunikasi efektif setiap personel dapat berinteraksi secara optimal baik dalam tugas sehari-hari maupun saat situasi darurat.

Diketahui kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Polda se-Indonesia secara online.

Baca Juga: Menteri BUMN Dorong Kementeriannya Jadi Pionir Peningkatan Kesehatan Mental di Lingkungan Kerja

Dr Aqua Dwipayana yang pertama kali ketemu Kepala Korpolairud, Irjen. Pol. Mohammad Yassin Kosasih, S.IK., M.Si, M.Tr.Opsla., di Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut di Jakarta pada 2007 menyatakan siap memenuhi semua amanah dari jenderal bintang dua yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat itu.

"Kemampuan komunikasi yang baik akan mendukung koordinasi antarunit di tengah laut dan udara, kolaborasi dengan instansi terkait, dan memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Oleh karena itu, pelatihan bagi setiap personel di lingkungan Korpolairud Baharkam Polri harus ditekankan pada pengembangan soft skill," jelas Dr. Aqua Dwipayana.

Dr. Aqua Dwipayana juga menambahkan bahwa personil juga akan di berikan simulasi situasi darurat di tengah laut dan udara, di mana komunikasi yang tepat waktu dan jelas menjadi kunci keberhasilan operasi.

Dr Aqua Dwipayana berharap personel Korpolairud Baharkam Polri dapat lebih efektif dalam melaksanakan tugasnya, baik itu dalam penanggulangan kejahatan di laut, penegakan hukum, maupun operasi penyelamatan. Program ini juga sejalan dengan komitmen Polri untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

(ri/pr/nm)

in Opini

Share this post

Sign in to leave a comment