(DISINFORMASI), Prediksi Covid-19 Video Tahun 1956

10 February 2023 - 18:20 WIB
Kominfo.go.id

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Beredar sebuah postingan video di Twitter tentang prediksi adanya virus Covid-19 sejak tahun 1956.

Faktanya dilansir dari jalahoaks.jakarta.go.id, Kamis (9/2/23), informasi tentang Covid-19 yang telah diprediksi dalam video yang dibuat tahun 1956 adalah salah atau tidak benar.

Baca juga : Beredar Hoax, RNA Digunakan untuk Pakan Ayam di Amerika Serikat

Sebelumnya, cuplikan video hitam putih yang berisi klaim jika Covid-19 sudah diprediksi sejak tahun 1956 sudah pernah beredar pada tahun 2020. The Associated Press atau apnews.com pada 8 September 2022 telah mengklarifikasi klaim tersebut sebagai hoaks.

Dilansir juga dari Kominfo.go.id, pembuat video bernama Max Patrick Schlienger telah mengklarifikasi, video tersebut tidak dibuat untuk menyebarkan narasi soal pandemi Covid-19. Menurutnya, pengguna media sosial telah salah merepresentasikan video satirenya.

(as/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment