Usut Bom Bunuh Diri, Densus 88 Terjun Langsung ke Polsek Astana Anyar

7 December 2022 - 10:32 WIB
Foto : indozone.id

Tribratanews.polri.go.id - Bandung. Polri telah menerjunkan Tim Densus 88 Antiteror Polri untuk mengusut ledakan bom bunuh diri yang terjadi di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (7/12/22).

Kabag Banops Densus 88 Antiteror Polri Kombes. Pol. Aswin Siregar mengatakan pihaknya langsung melakukan olah TKP dan mengumpulkan serpihan material yang ada di lokasi. Pihaknya mengaku membutuhkan waktu untuk memastikan serpihan serpihan material yang ditemukan.

Baca juga : Breaking News : Terjadi Ledakan Bom di Polsek Astana Anyar

“Kita akan bekerja secara cepat untuk mengungkap peristiwa bom bunuh diri tersebut. Untuk itu kita minta waktu untuk menyelidikinya dan masyarakat diminta tetap tenang. Karena kita sedang bekerja cepat mendalami peristiwa ini," ungkapnya dikutip dari cnnindonesia.com.

Sebelumnya, Karo Penmas Divhumas Polri Brigjen. Pol. Ahmad Ramadhan, membenarkan adanya ledakan bom yang diduga merupakan bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Bandung. Akibat peristiwa tersebut, tiga orang anggota polisi jadi korban luka dan telah dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment