TNI-Polri Laksanakan Pembukaan Pendidikan dan Pelatihan Integrasi Dikmaba dan Diktuba Tahun 2022 Secara Serentak

12 December 2022 - 10:28 WIB
Foto : DivhumasPolri

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. TNI-Polri melaksanakan pembukaan secara serentak Pendidikan dan Pelatihan Integrasi Dikmaba TNI dan Diktukba Polri Tahun 2022 di Lemdiklat Polri, pada Senin (12/12/22).

Pendidikan dan pelatihan integrasi ini adalah untuk mempererat soliditas dan sinegritas seluruh prajurit TNI dan Bhayangkara Polri sejak dari masa pendidikan sehingga terbentuk kebersamaan, kekompakan dan ikatan moral.

Baca Juga : TNI - Polri Gelar Diklat Integrasi Kampus Kebangsaan

Harapan terbangun dan terwujudnya TNI dan Polri yang solid ini tidak mudah dipecah belah, tidak mudah diadu domba, akan tetapi saling memperkuat satu dengan. Lainnya dalam menjaga seluruh tumpah darah keutuhan NKRI.

Integrasi Kampus Kebangsaan TNI-Polri dilaksanakan selama 5 hari dari Tanggal 12-16 Desember 2022. Sebanyak 13 Satdik Polri, 11 Satdik TNI AD dan 1 Satdik TNI AL dengan jumlah peserta didik sebanyak 7.306 orang. Terdiri dari Polri 4.346 laki-laki dan 503 wanita. TNI AD 1.452 laki-laki dan 170 wanita. TNI AL 765 laki-laki dan 50 wanita. TNI AU 20 wanita.

Diklat Integrasi Bintara TNI-Polri ini merupakan kali kedua yang dilaksanakan secara serentak.

(rz/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment