TNI-Polri Bentuk Satgas Investigasi Usut Ricuh di Gor Oepoi

20 April 2023 - 21:00 WIB
Foto: Dok. Youtube Polda Humas NTT

Tribratanews.polri.go.id - Kupang. TNI dan Polri membentuk satgas investigasi atas bentrok yang terjadi di Gor Oepoi, Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) tadi malam (19/4/23). Investigasi itu dilakukan guna mengungkap secara transparan peristiwa tersebut.

Kapolda NTT Irjen. Pol. Johni Asadoma menerangkan, peristiwa itu berawal dari adanya anggota polisi yang terjatuh ke bagian bawah pinggir lapangan. Kemudian, diajak keluar area lapangan oleh TNI selaku pengamanan pertandingan futsal tim Polda NTT melawan tim futsal salah satu kabupaten.

Baca Juga:  Polda Riau Berhasil Gagalkan Penyelundupan Benih Lobster Senilai Rp 61,2 Miliar ke Vietnam

“Di situ terjadi kesalahpahaman dan bentrokan yang kemudian pertandingan dihentikan karena berbahaya. Lalu, akhirnya bentrokan sudah dapat dihentikan, namun video-videonya menyebar,” ujar Kapolda dalam keterangan resminya, Kamis (20/4/23).

Kapolda menegaskan, tim investigasi akan melakukan pemeriksaan kepada anggota TNI, Polri, dan panitia penyelenggara untuk mengusut tuntas hingga pemberian sanksi apabila ditemukan adanya pelanggaran.

“Tim gabungan juga melakukan patroli untuk memastikan situasi aman dan tidak berdampak kepada masyarakat,” jelas Kapolda.


(ay/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment