Tim DVI Berhasil Identifikasi 5 Jenazah Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

7 March 2023 - 19:20 WIB
Divisi Humas Polri

Tribratanews.polri.go.id - Tim DVI Polri kembali berhasil mengidentifikasi lima jenazah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. Alhasil, total ada delapan jenazah yang telah diketahui identitasnya.

"Dan hari ini tim DVI telah berhasil mengidentifikasi lima jenazah kembali, dengan rincian 3 jenazah laki - laki dan 2 jenazah perempuan. Sehingga sampai saat ini total korban yang teridentifikasi ada delapan," ujar Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan di Jakarta, Selasa (7/3/2023).

Berikut lima jenazah baru yang berhasil diidentifikasi:
1. Smiati/neneng (71 tahun), teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan DNA, gigi dan properti
2. Raffasya Zayid Athallah (4 tahun), teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan DNA, gigi, medis dan properti.
3. Thris Rhea Aprilita (12 tahun), teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan DNA, gigi, dan medis.
4. Suheri, (32 tahun), teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan DNA dan medis.
5. Hadi (32 tahun), teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan DNA dan medis.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat terdapat 204 jiwa pengungsi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang yang bertahan di dua lokasi pengungsian Jakarta Utara.

Sementara, berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, hingga Senin (6/3) pukul 18.00 WIB, korban meninggal sebanyak 18 jiwa. Sedangkan, 39 jiwa sedang dalam penanganan tim medis di sembilan rumah sakit di Jakarta.

(ndt/af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment