Ratusan Kandidat di Hari Kedua Hoegeng Awards 2023

29 January 2023 - 18:46 WIB
detik

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Di hari kedua pelaksanaan Hoegeng Awards 2023, ada ratusan nama yang sudah masuk ke redaksi yang nantinya akan divalidasi.

Kandidat penerima Hoegeng Awards 2023 yang diusulkan lewat formulir digital dtk.id. Data hari Sabtu (28/1/23) hingga pukul 23.59 WIB, sudah ada 747 nama polisi yang diusulkan.

Baca juga : Hoegeng Awards 2023 Resmi Digelar, Ayo Usulkan Polisi Teladanmu!

Mereka diusulkan di lima kategori di Hoegeng Awards 2023, yaitu Polisi Inovatif, Polisi Berdedikasi, Polisi Berintegritas, Polisi Pelindung Perempuan dan Anak, serta Polisi Tapal Batas dan Pedalaman.

Beragam cerita menyertai nama-nama personel polisi yang diusulkan, di antaranya polisi yang membantu masyarakat pedalaman, hingga polisi yang membantu merawat orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Ada lima orang tokoh masyarakat yang dilibatkan menjadi Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023 yakni, Wakil Ketua MPR RI H. Arsul Sani, S.H., M.Si., Mantan Plt Pimpinan KPK Dr. Mas Achmad Santosa, S.H., LL.M., anggota Kompolnas Poengky Indarti,S.H., LL.M., Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia Alissa Qotrunnada Wahid, S.Psi, dan anggota Komnas HAM Putu Elvina, S.Psi., MM.

Penerima penghargaan Hoegeng Awards 2023 akan diumumkan di acara penganugerahan pada 14 Juli 2023. Tanggal ini bertepatan dengan peringatan meninggalnya Kapolri ke-5 almarhum Jenderal (purn) Hoegeng Iman Santoso, yang menjadi inspirasi acara ini.

(af/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment