Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Tindak Tegas Tambah Ilegal dan Penyelundupan

18 March 2025 - 14:59 WIB
Source Foto: Antara

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Presiden Prabowo Subianto menyatakan komitmennya untuk menindak tegas setiap praktik pertambangan ilegal atau ilegal mining hingga penyelundupan yang merugikan negara.

"Berdirinya industri pemurnian logam mulia ini sangat penting. Kita tidak hanya menjual bahan baku, tetapi juga menghasilkan produk akhir dengan nilai tambah yang besar," ujar Presiden Prabowo, Senin (17/3/2025).

Dalam pidatonya, ia menekankan pentingnya hilirisasi industri untuk meningkatkan nilai tambah bagi perekonomian nasional.

Presiden Prabowo mengungkapkan kebanggaannya bahwa Indonesia kini memiliki salah satu fasilitas pemurnian emas terbesar di dunia yang mengolah mineral dari hulu ke hilir.

Dengan cadangan emas terbesar keenam di dunia, Presiden Prabowo menegaskan bahwa kekayaan alam ini harus dikelola dengan baik dan transparan demi kepentingan bangsa.

Namun, ia juga mengingatkan bahwa masih ada praktik pertambangan ilegal dan penyelundupan yang merugikan negara.

"Masih terdapat penyimpangan dan penyelundupan yang merugikan bangsa dan rakyat. Ini akan kita tindak," ujar Presiden Prabowo.

Lebih lanjut, Presiden Prabowo menekankan bahwa praktik ilegal tersebut tidak hanya mengurangi penerimaan negara, tetapi juga mengancam keberlangsungan industri dan lapangan kerja bagi ratusan ribu rakyat Indonesia.

"Penyimpangan dan penyelundupan tidak bisa kita biarkan karena mengancam industri kita dan kesejahteraan pekerja," tambah Presiden Prabowo.

Dengan adanya fasilitas pemurnian ini, pemerintah berharap industri tambang Indonesia semakin mandiri dan berkontribusi lebih besar bagi perekonomian nasional.

(ndt/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment