Presiden Jokowi Bertemu Presiden Uni Emirat Arab di KTT G20 India

10 September 2023 - 19:00 WIB
Foto: cnnindonesia

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Presiden RI Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) menemui Presiden Uni Emirat Arab Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di New Delhi, India, Sabtu (9/9/23).

Tahun ini KTT G20 akan diadakan di ibu kota New Delhi, tepatnya di gedung baru yang dinamakan Bharat Mandapam dekat monumen bersejarah India Gate. Presiden Jokowi mengucapkan terima kasih atas pertemuan empat mata tersebut.

India mengusung tema 'Vasudhaiva Kutumbakam' yang berarti 'Dunia adalah Sebuah Keluarga' untuk keketuaan G20 tahun ini. Istilah itu diambil dari teks Sansekerta kuno.

Saat menghadiri KTT G20 India, Presiden Jokowi mengajak para pemimpin negara menjaga kelestarian bumi. Ia mengatakan upaya bersama menjaga bumi patut dilakukan demi generasi masa depan.

Baca Juga:  Senyum Sumringah Anak-Anak Sambut Ketum Bhayangkari di Kampung Nelayan

"One earth, for every body. One earth, for us and for our future generation," ungkap Jokowi, dikutip cnnindonesia.

Ia menuturkan bahwa Indonesia telah melakukan sejumlah aksi nyata untuk melindungi bumi antara lain, melalui upaya menekan deforestasi hingga restorasi Mangrove.

"Indonesia di tahun 2022, telah turunkan emisi 91,5 juta ton. Laju deforestasi ditekan hingga 104 ribu hektare. Hutan dan lahan direhabilitasi seluas 77 ribu hektare dan Mangrove direstorasi seluas 34 ribu hektare," jelasnya.

Di hadapan para pemimpin negara G20, Jokowi juga mengajak semua pihak bertanggung jawab dan berkomitmen dalam menjaga kelestarian bumi tetap lestari.

(rz/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment