Polri Catat 34 Kecelakaan Selama Arus Mudik Lebaran di Kendari

26 April 2023 - 22:00 WIB
Foto: Tempo

Tribratanews.polri.go.id - Kendari. Selama libur Lebaran tahun ini, Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Tenggara menyebutkan bahwa sebanyak 34 kasus kecelakaan lalu lintas terjadi saat arus mudik.

Kasubdit Penegakkan Hukum (Gakkum) Dit Lantas Polda Sultra, AKBP Yudha Widyatama, mengatakan bahwa kecelakaan tersebut dicatat oleh personel kepolisian yang melaksanakan giat Operasi Ketupat Anoa 2023.

“Operasi Ketupat Anoa 2023 itu digelar mulai 18 April sampai 1 Mei 2023,” jelasnya seperti dilansir Antaranews, Rabu (26/4/23).

Baca Juga:  Pemudik Apresiasi Pelayanan Penitipan Kendaraan Polsek Taman Sari

AKBP Yudha Widyatama, menyampaikan bahwa kecelakaan saat arus mudik lebaran tersebut didominasi oleh pengendara roda dua. Kecelakaan yang terjadi disebabkan oleh kurangnya konsentrasi saat berkendara.

Ia menuturkan bahwa jumlah kecelakaan lalu lintas yang menjadi korban sebanyak 59 orang. Ia menjelaskan bahwa dari kecelakaan tersebut, ada sebanyak sembilan orang dinyatakan meninggal dunia dan lainnya mengalami luka-luka. Adapun kerugian yang ditimbulkan akibat kecelakaan tersebut sekitar Rp.132 juta.

AKBP Yudha juga mengimbau kepada seluruh masyarakat yang mengendarai kendaraan roda dua ataupun roda empat agar selalu fokus saat berkendara dan tidak melewati kecepatan yang semestinya, serta agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas. Sebab, mayoritas kecelakaan tersebut terjadi karena adanya pelanggaran lalu lintas.

“Sekarang inikan masih dalam arus balik lebaran, untuk seluruh pengendara roda dua dan roda empat agar selalu memperhatikan keselamatan, jika mengantuk saat berkendara, baiknya singgah untuk beristirahat dulu,” tutupnya.

(fa/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment