Tribratanews.polri.go.id - Bulungan. Berita sebelumnya, di tempat terpisah. Satuan Brigade Mobil (Brimob) Polda Kalimantan Utara (Kaltara), bakal menambah satu batalyon pelopor.
Batalyon baru tersebut bakal bermarkas di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.
Hal itu disampaikan Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kaltara, Kombes Pol Heri Sulesmono, saat ditemui di Tanjung Selor.
"Baru diusulkan, kami rencana bentuk di Nunukan, yakni Batalyon B Pelopor. Kemarin Pemda Nunukan janji bakal memberikan lahan sekira 18 hektare, dekat kompi Brimob di Nunukan," kata Heri Sulesmono kepada TribunKaltara.com, Rabu (18/11/2020).
Heri Sulesmono menambahkan, Satbrimob Polda Kaltara juga masih membutuhkan tambahan personel.
Apalagi saat ini, personel yang ada masih kerangka semua.
''Satbrimob masih kerangka, Batalyon A juga masih kerangka. Bahkan kita belum punya kantor, masih pinjam pakai di terminal," tambahnya.
Satbrimob Kaltara, kata dia, saat ini juga masih bangunan kompi.
"Pembentukan batalyon itu, susunan organisasi dan tata kerja kepolisian (STOK) naik tipe, memang harus buat batalyon baru lagi," ujarnya.
Perwira menengah berpangkat tiga bunga di pundaknya itu mengatakan, idealnya ada tiga batalyon di jajaran Satbrimob Polda Kaltara, yakni, Batalyon A Pelopor, Batalyon B Pelopor, Batalyon C Pelopor, dan satu Detasemen Gegana.
Satbrimob Polda Kaltara hingga saat ini baru memiliki personel Gegana dan Batalyon A Pelopor yang bermarkas di Bulungan, dengan struktur personel yang masih kerangka.
"Kita saat ini baru sekira 270 lebih personel, masih jauh dari ideal. Itu artinya masih kurang sekira 2.200 lebih personel," katanya.
Meskipun personel masih terbatas, Heri Sulesmono mengaku Satbrimob Polda Kaltara tetap memaksimalkan kinerja.
Terutama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Kaltara.
"Kami minta masyarakat Kaltara tidak mudah terprovokasi dan tetap menjaga Kamtibmas di Kaltara agar tetap kondusif," ucapnya
(my/bq/hy)