Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Sebanyak 40 rumah warga di Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, terbakar, Kamis (6/4/23) malam. Kebakaran terjadi di Jalan Pesing Koneng, RT 14/RW 02, Kedoya Utara, Jakarta Barat. Kebakaran terjadi warga di salah satu rumah lupa mematikan kompor.
Baca Juga: Bongkar Gudang di Adi Sucipto, Polisi Amankan Ratusan Botol Miras Berbagai Merek
Kepala Plt. BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji menerangkan, kebakaran itu mengakibatkan 30 kepala keluarga (KK) yang terdiri sekitar 100 terpaksa mendekam di Posko Pengungsian lantaran kehilangan tempat tinggal.
“Adapun data dari pengungsi diketahui terdiri dari laki-laki 39 orang, perempuan 30 orang, balita 10 orang, anak-anak 18 orang, ibu hamil 2 orang, dan disabilitas 1 orang laki-laki berusia 48 tahun,” jelasnya, Jumat (7/4/23).
(as/hn/um)