Korlantas: Contra Flow Diberlakukan Mulai Siang Ini

22 December 2023 - 14:54 WIB
NTMC

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mulai memberlakukan contra flow di sejumlah jalan dalam rangka mengantisipasi kemacetan libur Natal 2023.

"Jumat, 22 Desember 2023 pukul 14.00 sampai dengan 24.00 WIB dari KM 47 (Karawang Barat) sampai dengan KM 87 (Subang)," ujar Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri Irjen. Pol. Aan Suhanan kepada wartawan, Jumat (22/12/23).

Kemudian, contra flow pada Sabtu (23/12/23) diberlakukan mulai pukul 08.00 sampai 24.00 WIB dari KM 47 (Karawang Barat) hingga KM 87 (Subang). Selanjutnya, Minggu (24/12/23) sejak pukul 08.00 sampai 24.00 WIB dari KM 47 (Karawang Barat) sampai dengan KM 87 (Subang).

Sedangkan, untuk arus balik diterapkan contra flow pada Selasa (26/12/23) pukul 14.00 sampai 24.00 WIB dari KM 87 (Subang) sampai dengan KM 47 (Karawang Barat). Lalu, pada Rabu (27/12/23) diberlakukan pukul 08.00 sampai dengan 24.00 WIB dari KM 87 (Subang) hingga KM 47 (Karawang Barat).

"Puncak arus sesuai prediksi akan terjadi pada tanggal 22-23 itu untuk arus pertama. Kemudian arus balik tanggal 26-27," ungkapnya.

(ay/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment