Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Kepala Kepolisian RI Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., didampingi Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen. Pol. Drs. Firman Santyabudi, M.Si., memantau secara langsung arus mudik di gerbang tol Kalikangkung, Jawa Tengah.
Pantauan tersebut dilakukan dalam upaya memastikan langsung pelaksanaan rekayasa lalu lintas one way yang mulai diterapkan pada hari ini dari KM 72 sampai gerbang tol Kalikangkung KM 414 berjalan dengan baik, aman dan lancar.
Dalam kesempatan tersebut Kapolri menyampaikan bahwa jumlah kendaraan pemudik di ruas tol Trans Jawa di wilayah Jawa Tengah terus menunjukkan peningkatan yang signifikan pada H-4 Idul Fitri 1444 Hijriyah (Lebaran 2023) atau Selasa (18/4/23).
Kapolri mengatakan, hingga saat ini jumlah kendaraan yang masuk mencapai 30 ribu kendaraan per jam nya.
“Jadi batas normalnya di GT Kalikangkung ini 10 ribu kendaraan per jam, saat ini sudah masuk di angka 30 ribu kendaraan per jam,” jelas Kapolri, Selasa (18/4/23).
Baca Juga: Warga Diminta Mitigasi Potensi Kebakaran Saat Mudik
Ia mengungkapkan puncak pergerakan kendaraan arus mudik Lebaran 2023 ini, diperkirakan berlangsung mulai malam Rabu (19/4/23). Berdasarkan pengalaman arus mudik Lebaran tahun lalu, kendaraan yang melintasi di GT Kalikangkung ini berada di angka 60 ribu kendaraan.
Oleh karena itu konsep rekayasa one way (satu arah) secara terpusat yang dikomandoi oleh Kakorlantas, mulai dari wilayah Cikampek sampai GT Kalikangkung, dimulai pukul 12.30 WIB dan akan berakhir pada pukul 24.00 WIB, Selasa (18/4/23).
Mantan Kapolda Banten tersebut menambahkan adanya rekayasa ini tentunya akan berdampak kepada para pengguna jalan yang lain, yang mengikuti jam-jam rekayasa satu arah, karena kemungkinan juga akan melaksanakan mudik ke arah barat.
Kapolri meminta kepada jajaran Polda Jateng dan Korlantas Polri untuk bisa bekerja sama dengan media massa guna menyampaikan sosialisasi terkait perubahan-perubahan rekayasa lalu lintas ini.
(fa/pr/um)