Tribratanews.Polri.go.id - Tanjung Selor. Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., melakukan mutasi sejumlah perwira menengah dan perwira tinggi pada, Senin (24/1/22).
Salah satunya posisi yang dimutasi adalah posisi Kapolda Kalimantan Utara.
Posisi Kapolda Kaltara akan dijabat oleh Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si.,. Sebelumnya beliau menjabat Widyaiswara Kepolisian Utama Tk. I Sespim Lemdiklat Polri.
Adapun posisi kapolda Kaltara sebelumnya dijabat Irjen. Pol. (Purn.) Drs. Bambang Kristiyono, M.Hum.,. Dalam surat telegram ini, mantan Kapolda Kaltara dimutasikan sebagai Pati Baharkam Polri dalam rangka pensiun.
Mutasi ini dimuat dalam Surat Telegram bernomor ST/164/I/KEP/2022 bertanggal 24 Januari 2022 yang ditandatangani Asisten SDM Kapolri Irjen. Pol. Drs. Wahyu Widada, M.Phil.,.
"Ya betul, mutasi hal yang alamiah dalam rangka binkar, tour of duty dan area, serta untuk meningkatkan performa kinerja organisasi," jelas Kepala Divisi Humas Polri Irjen. Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., saat dihubungi, Selasa (25/1/22).