Kapolri Beri Penghargaan Briptu Tiara Dihadiahi Sekolah Perwira

2 August 2023 - 21:30 WIB
Foto: Dok. Polri

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan kepada polisi wanita (polwan) Polda Jawa Timur (Jatim), Briptu Tiara Nissa Zulbida. Briptu Tiara adalah salah satu peserta didik internasional dalam pendidikan Capacity Building 'The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree' di Turkish National Police Academy (TNPA).

“Bapak Kapolri memberikan penghargaan berupa pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) 2024,” ungkap Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM Kapolri) Irjen. Pol. Dedi Prasetyo, Rabu (2/8/23).

Baca Juga:  Polri Pastikan Siap Kawal Proses Pemilu 2024

Untuk diketahui, Briptu Tiara berhasil meraih peringkat lima besar terbaik dan menjadi salah satu perwakilan peserta didik internasional yang diberikan kesempatan menyampaikan speech dalam bahasa Turki di hadapan Presiden Erdogan serta seluruh tamu undangan yang hadir.

Ia bersama 86 peserta didik internasional menjalani wisuda usai mengikuti kegiatan Capacity Building “The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree” selama dua tahun. Seluruh rangkaian kegiatan pendidikan TNPA telah berhasil dilakukan secara baik dan lancar.

Untuk diketahui selain Briptu Tiara, anggota Polri lainnya yang mengikuti pendidikan ini yakni Ipda Regina Setiawan dari Polda Kepri dan Bripka Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat.

(ay/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment