Kapolda Lampung Imbau Warga Untuk Tidak Belanja Kebutuhan Pokok Berlebihan

9 March 2024 - 16:45 WIB
Humas Polda Lampung

Tribratanews.polri.go.id – Bandarlampung. Kapolda Lampung Irjen. Pol. Helmy Santika, S.H., S.IK., M.Si., menghimbau masyarakat yang akan menyambut datangnya bulan suci Ramadan untuk tidak belanja kebutuhan pokok dengan berlebihan.

“Stok pangan cukup, sebaiknya tidak belanja berlebihan. Belilah secukupnya, meski ibu-ibu pasti ingin memberikan yang terbaik bagi keluarganya saat puasa dalam berbuka dan sahur,” ungkap Kapolda saat berdialog dengan warga dan pedagang di Pasar Tamin, Bandar Lampung, Jumat (8/3/24)

Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Resmikan Ruang Pelayanan SPKT Polda Metro Jaya

Irjen. Pol. Helmy Santika, hari ini melakukan kunjungan ke pasar untuk melakukan pengecekan terhadap kompditas pangan menjelang datangnya bulan suci Ramadhan.

Dalam kunjungannya, Kapolda didampingi sejumlah pejabat utama Polda Lampung juga mengingatkan jajarannya untuk terus memetakan ketersediaan dan distribusi pangan serta melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan lainnya.

(rz/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment