Kapolda Kaltara Ungkap Pentingnya Pelayanan Maksimal demi Keamanan Masyarakat

31 December 2023 - 21:30 WIB
Foto : Antara

Tribratanews.polri.go.id - Bulungan. Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya mengungkapkan pentingnya menjaga semangat dan dedikasi dalam memberikan pelayanan kepolisian yang maksimal demi keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan tahun baru.

"Operasi Lilin Kayan 2023 adalah operasi kepolisian yang dijalankan untuk mengamankan jalannya perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024," jelas Kapolda Kaltara, Sabtu (30/12/23).

Dalam rangka memastikan Pelaksanaan operasional serta kinerja personil kepolisian selama masa Operasi Lilin Kayan 2023, Kapolda Kaltara juga telah melakukan kunjungan kerja ke Pos Pam Pelabuhan Kayan I dan Pelabuhan Kayan II Tanjung Selor, Jum’at (29/12/23).

Baca Juga: Polres Jakbar Amankan 30 Kg Sabu yang akan Diedarkan pada Malam Tahun Baru

Kunjungan diikuti oleh jajaran PJU Polda Kaltara beserta Kapolresta Bulungan, menunjukkan komitmen pihak kepolisian dalam mengamankan perayaan akhir tahun. Selama pengecekan, Kapolda Kaltara memberikan arahan langsung kepada petugas di lapangan.

Daniel juga menginstruksikan perwira pengendali agar memastikan penugasan personel tidak terpusat di satu titik, namun tersebar di beberapa lokasi yang diperkirakan rawan kemacetan dan kecelakaan. Selain itu, petugas kesehatan diminta untuk secara rutin memeriksa kondisi kesehatan anggota serta memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan.

(my/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment