Kapolda Jambi Beri Penghargaan Pada Personil Berprestasi

19 March 2024 - 17:00 WIB
polda jambi

Tribratanews.polri.go.id - Jambi. Bertempat di Lapangan Hitam Mapolda Jambi, Kapolda Jambi, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si. memimpin Apel Pagi Personel dan Pemberian penghargaan personel Polda Jambi, Senin (18/3/2024).

Apel pagi dihadiri Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, dan Pejabat utama dan Personil Polda Jambi.

Kapolda Jambi, Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si. dalam arahannya puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT karena kita masih diberikan kesehatan sehingga masih bisa melaksanakan apel pagi pada bulan yang baik ini.

Baca Juga: Kapolda Sumsel Tinjau Anak-anak Rehabilitasi di LPSK Sumsel di Ogan Ilir

Dikatakan Kapolda Jambi, Pada apel pagi ini ada rekan-rekan kita yang mendapat penghargaan baik dari Kapolri dan Kapolda Jambi.

" Selamat kepada rekan-rekan yang telah mendapat penghargaan, karena ini merupakan motivasi kepada rekan-rekan lainnya,"ujarnya.

Adapun Pemberian Penghargaan Kapolda Jambi kepada personil Polda Jambi yang berprestasi, adapun personil yang menerima penghargaan sbb :

1. Dir Reskrimum Polda Jambi Kombes Pol Andri Ananta Yudhistira, mendapat penghargaan Komandan Upacara 17 Agustus 2023 dan Komandan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Istana Negara

2. Kasubdit 3 Ditreskrimsus Polda Jambi AKBP Ade Dirman dan 23 personil ungkap kasus Tipikor Jembatan di Sarolangun dan Jembatan di Tanjab Timur

3. PS Kasubdit 3 Ditreskrimum Kompol M. Aulia ungkap kasus pencurian minyak di geragai Kab. Tanjab Timur

4. Kasat Reskrim Polresta Jambi Kompol Indar Wahyu ungkap kasus penerimaan siswa baru di MTS Negeri Jambi.

(mz/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment