Tribratanews.polri.go.id - Jakarta, Kakorpolairud Baharkam Polri Brigjen Pol M. Yassin Kosasih, S.I.K., M.Si., M.Tr.Opsla. menghadiri upacara dan defile dalam rangka Hari Armada Republik Indonesia tahun 2023 di komplek Satuan Koarmada I, Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (05/12/23).
Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI, Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., memimpin langsung peringatan hari Armada RI yang mengusung tema “Armada RI Membangun Kekuatan Laut Nusantara Menuju Indonesia Maju.”
Dr. Muhammad Ali menyampaikan dalam acara tersebut menampilkan defile dan demonstrasi peragaan alutsista yang dimiliki Armada RI serta terjun payung oleh personel TNI AL.
Baca Juga: Berantas Peredaran Narkoba, Ketua APMPEMUS Apresiasi Kapolda Sumut
“Melalui tema Armada RI membangun kekuatan laut Nusantara menuju Indonesia maju, peringatan Hari Armada RI tahun ini merupakan wahana merefleksikan diri serta melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan tugas dan hasil yang dicapai. Selain itu, momentum ini adalah bentuk rasa syukur kepada Sang Pencipta atas peran dan prestasi Armada RI dalam melaksanakan tugas sebagai garda terdepan pertahanan utama laut Nusantara,” ungkap Kepala Staf Angkatan Laut
Dr. Muhammad Ali juga mengingatkan kepada personilnya agar memastikan pengamanan gelaran pemilu 2023-2024 dan siap mengamankan gelaran pesta demokrasi yang akan datang
“Saya mengingatkan bahwa pada tahun politik ini, peran Armada sangat penting dalam mendukung proses-proses kelancaran pesta demokrasi di tanah air, TNI Angkatan Laut tidak hanya sebagai penjaga laut, namun punya peran untuk memelihara ketertiban dan keamanan Nasional serta berperan aktif memastikan pemilu berjalan jujur dan adil, serta alutsista Armada harus siap membantu Pemerintah dalam pengamanan dan distribusi logistik pemilu sampai dengan pulau-pulau terpencil dan terluar,” jelas Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali.
(pt/pr/nm)