Gelar Maulid Nabi, Kapolri: Semoga Sifat-Sifat Nabi Muhammad Bisa Diterapkan Seluruh Jajaran

18 October 2022 - 19:30 WIB

Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Polri mengadakan kegiatan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H/2022 di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Selasa 18 Oktober 2022.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah tokoh ulama, tokoh agama, TNI, Organisasi Kepemudaan (OKP), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan seluruh elemen masyarakat lain.

Baca juga : Kapolri: Ibarat Emas, Polri Sedang Pemurnian Jadi 24 Karat

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, M.Si., mengatakan, kegiatan ini mengambil tema "Aktualisasi Keteladanan Akhlak Nabi Besar Muhammad SAW Mewujudkan Polri yang Presisi" yang diharapkan, sifat-sifat Nabi Muhammad bisa diterapkan seluruh jajaran Polri dalam menjalankan tugas keseharian dan tugas pokok.

“Harapan kami apa yang menjadi sifat-sifat Nabi Muhammad bisa kita terapkan dalam tugas kita sehari-hari baik di dalam melaksanakan kegiatan keseharian dan melaksanakan tugas pokok,” ungkap Kapolri.

Kapolri mengatakan, Polri 24 karat itu perlu diperjuangkan. Dia pun berharap sinergitas dan solidaritas Polri, TNI, ulama, dan seluruh elemen bangsa tetap dipertahankan untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan menghadapi situasi global “Ibarat emas kita saat ini sedang melakukan pemurnian dan pengayakan untuk menjadi emas 24 karat. Sehingga kita bisa menjadi Polri yang lebih dekat dicintai masyarakat dan menjadi Polri yang mewujudkan Polri 24 karat di tengah masyarakat,” ungkap Kapolri.

“Ini semua tentunya menjadi bagian yang kita mohonkan bersama. Sehingga sinergitas dan soliditas Polri, TNI, ulama dan seluruh elemen bangsa bisa mewujudkan persatuan dan kesatuan dalam menghadapi situsi global yang sulit. Apalagi situasi ini situasi tahun politik,” tutupnya.

(ta/um)

Share this post

Sign in to leave a comment