Gelar Jumat Curhat, Ini Pesan Kapolda Sumbar

13 January 2023 - 18:40 WIB
Foto : katasumbar.com

Tribratanews.polri.go.id - Padang. Kapolda Sumbar, Irjen. Pol. Suharyono, S.I.K., S.H., melaksanakan kegiatan 'Jumat Curhat' di Masjid Al-Hakim, Jl. Samudera, Kota Padang, Jumat (13/1/23) siang.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumbar menyampaikan beberapa imbauan terkait kamtibmas baik secara pribadi atau kedinasan sebelum masuknya waktu adzan shalat Jumat 

Baca Juga : Kapolda Sumut Ajak masyarakat Sukseskan Event Internasional F1 Power Boat Danau Toba

"Hari ini kami memohon kepada bapak-bapak sekalian, mari bersama kita melaksanakan kebaikan karena ini akan diminta pertanggungjawaban oleh Allah SWT," ujar Jenderal Bintang Dua tersebut saat menyampaikan imbauan dilansir dari sumbarlivetv.com, Jumat (13/1/23).

Kapolda mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari seluruh masyarakat dalam menjaga kamtibmas.

"Anggaplah saya saudara bapak-bapak. Sesungguhnya muslim itu bersaudara, saya memohon selaku Kepolisian, mari bersama kita menjaga keamanan dan ketertiban secara menyeluruh di Ranah Minang yang kita cintai ini," terang Irjen. Pol. Suharyono.

Selain memberikan imbauan kamtibmas, Kapolda Sumbar turut menyerahkan bantuan untuk Masjid Al Hakim yang diterima oleh pengurus masjid. Kapolda menyampaikan dan mengingatkan kepada seluruh anggotanya, bahwa kalau ini semua hanya titipan dari Allah SWT.

(sy/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment