Gelar Comander Wish, Ini Pesan Kapolda Sumbar dalam Bertugas

22 October 2022 - 12:51 WIB
Foto : Dok. Bidhumas Polda Sumbar

Tribratanews.polri.go.id - Padang. Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono melaksanakan Commander Wish kepada seluruh Pejabat Utama serta para Kapolres sejajaran Polda Sumbar, Jumat (21/10/2022).

Dihadapan peserta, Kapolda menyampaikan, dalam melaksanakan tugas harus dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu sampai dengan menjalankannya. “Cek, ricek, kroscek, lastcek, dan final cek,” jelasnya, seperti dikutip dari kompas.com, Jumat (21/10/22).

Irjen. Pol. Suharyono menerangkan, suksesnya karir tidak terlepas dari keluarga di rumah, dari doa istri dan anak-anak.

Kapolda juga berpesan, apalagi saat melayani masyarakat harus tempatkan diri di bawah satu klik dibawah masyarakat (trust building).
“Di saat kita bermitra, tempatkan diri kita selevel dengan mitra kita (partnership building). Dan, saat penegakkan hukum, tempatkan diri kita satu klik diatas yang kita tegakkan (penegakan hukum),” terang Jenderal Bintang Dua tersebut.

Baca juga : Polda Sumbar Amankan Dua Pelaku Tambang Ilegal di Pasie Jambak Kota Padang

Kapolda dalam Commander Wish itu memberikan kesimpulan, di mana pun kita berada, kita tinggal apapun yang menjadi pangkat dan jabatan, fungsi apapun dan seterusnya selalu ingatlah kepada yang maha kuasa, dan syukuri nikmat yang ada. “Jangan sekali kali kamu merasa puas, sesungguhnya kepuasan itu adalah awal dari ketidaktahuan,” ungkapnya.

“Janganlah kamu berbohong, karena betapapun cepat larinya kebohongan kejujuran akan menyalip. Kemudian, janganlah kamu merasa ketakutan, karena sesungguhnya ketakutan itu akan merampas semua kemampuan yang kamu miliki. Marilah bersama-sama kita bekerja, bekerja bersama sama dengan ikhlas demi pengabdian kepada masyarakat dan negara,” tutup Kapolda.

(bg/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment