Disdamkarmat Bekasi Imbau Masyarakat Waspadai Peralatan Rumah Tangga Pemicu Kebakaran

25 June 2024 - 15:33 WIB
RRI

Tribratanews.polri.go.id - Bekasi. Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, mengimbau mewaspadai penggunaan peralatan rumah tangga yang bisa memicu kebakaran. Peralatan tersebut meliputi instalasi listrik, tabung gas dan sejumlah peralatan lainnya.

"Harus lebih berhati-hati dalam penggunaan peralatan rumah tangga. Apalagi kalau rumah ditinggal dalam waktu lama, saya sarankan gas dan instalasi listrik dimatikan untuk mencegah kebakaran," ujar Petugas Pemadam Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi, Haryanto, dilansir dari laman RRI, Senin (24/6/24).

Selain itu, ia mengingatkan warga terhadap cuaca panas ekstrem yang saat ini melanda Kota Bekasi. Sebab, panas ekstrem juga bisa memicu kejadian kebakaran.

Oleh karena itu, pihaknya mengingatkan agar tidak membakar sampah sembarangan. Serta membiarkan lahan pekarangan ditumbuhi rumput kering.

"Kita sedang masuk musim cuaca ekstrem, jadi saya minta warga masyarakat berhati-hati. Jangan lakukan aktivitas yang bisa memicu adanya kebakaran," jelasnya.

Dalam upaya mencegah adanya kebakaran, Disdamkarmat senantiasa memberikan edukasi masyarakat. Baik secara langsung atau melalui media sosial.

"Edukasi dan juga imbauan terus kita sampaikan. Tujuannya agar masyarakat memahami bahaya kebakaran dan bisa mencegah adanya kebakaran," ujarnya.

Sebelumya, Sabtu, 22 Juni 2024, sebuah pusat perbelanjaan di Kota Bekasi mengalami kebakaran. Hal ini diakibatkan adanya ledakan dari sebuah gerai restoran Jepang di mal tersebut. Beruntung kebakaran bisa segera ditangani petugas pemadam kebakaran. Sehingga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

(fa/hn/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment