BMKG Perkirakan DKI Jakarta Akan Diguyur Hujan Deras

4 March 2023 - 12:20 WIB
Merdeka

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan DKI Jakarta akan diterjang hujan dengan intensitas deras, pada Sabtu (4/3/23) siang. Dari data perkiraan cuaca yang diunggah BMKG pada situs BMKG, terlihat seluruh wilayah DKI Jakarta akan dilanda berawan pada pagi hari.

“Memasuki siang, Jakarta Timur, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan akan dilanda hujan deras disertai petir,” tulis keterangan dari situs BMKG.

Baca juga : BMKG Perkirakan Potensi Hujan di Beberapa Wilayah Indonesia

Sedangkan, wilayah lainnya akan dilanda hujan dengan intensitas ringan. Memasuki malam, Jakarta Barat dan Jakarta Pusat akan dilanda hujan dengan intensitas ringan.

“Untuk wilayah lainnya hanya dilanda cuaca berawan. Rata rata suhu diperkirakan mencapai 24-31 derajat selsius dan kelembaban udara berkisar 80 sampai 95 persen,” sebut keterangan BMKG.

(ek/pr/um)

Share this post

Sign in to leave a comment