BMKG Mengimbau Gelombang 2,5 Meter Akan Terjadi di Perairan Sulut

9 April 2023 - 12:05 WIB
suara.com

Tribratanews.polri.go.id - Badan meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan imbauan peringatan dini gelombang 2,5 meter sejumlah perairan di Sulawesi Utara dan sekitarnya.

Terhadap imbauan ini, nelayan dan pengguna transportasi laut diminta tetap waspada.

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah NTB

"Kami harap warga berhati-hati ketika melakukan aktivitas di wilayah perairan dengan ketinggian gelombang yang dapat membahayakan," jelas Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Bitung, Ricky D Aror, Minggu (9/4/23).

Dilansir ari pmjnews, BMKG mengeluarkan peringatan dini tinggi gelombang yang berpotensi terjadi hingga 10 April mendatang.

Pada umumnya angin bertiup dari barat daya – barat laut dengan kecepatan antara enam hingga 25 knot.

Adapun kecepatan angin tertinggi diperkirakan terjadi di Laut Sulawesi dan Laut Maluku bagian selatan.

Ketinggian gelombang antara 1,25-2,5 meter berpeluang terjadi di Laut Sulawesi bagian tengah dan timur, perairan utara Sulawesi serta perairan selatan Sulawesi Utara.

Selanjutnya, wilayah perairan Kabupaten Kepulauan Talaud, perairan Kabupaten Kepulauan Sangihe, perairan Kabupaten Kepulauan Siau-Tagulandang-Biaro (Sitaro), perairan Bitung – Likupang serta Laut Maluku.

(ek/hn/um)

Share this post

Sign in to leave a comment