Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 yang diselenggarakan hari ini di Gelora Bung Karno (GBK) menjadi berkah bagi para pelaku UMKM. Berbagai stand makanan yang berjajar di halaman Stadion Utama GBK nampak banyak yang sudah kehabisan stock.
Salah satu stand yang terlihat habis adalah Kopi Ketjil. Stand kopi ini sudah diserbu pembeli yang didominasi kaum lelaki.
“Buka dari jam 8 tapi jam 12 sudah habis 200 gelas. Ini mau ditanya dulu stock lagi apa engga,” ujar si pedagang, Sabtu (1/7/23).
Baca Juga: Hiburan di HUT Bhayangkara, Dari Tradisional Hingga Kekinian
Sambil menunggu puncak acara dimulai, masyarakat memang menikmati berbagai makanan dan minuman di stand bazar. Ada juga yang menikmati berbagai hiburan di sudut-sudut halaman depan lokasi acara.
Senada, pedagang gudeg juga menyatakan makanan yang dijualnya sudah habis hanya dalam waktu 3 jam. Padahal, sudah 300 porsi yang disediakannya.
“Ini lagi di jalan mau stock ulang,” ungkap bapak penjual gudeg dengan senyum sumringah.
(ay/hn/um)