Susah Pipis? Ini 6 Minuman yang Bantu Memperlancar Buang Air Kecil

15 December 2023 - 06:45 WIB
Ilustrasi

Tribratanews.polri.go.id - Jakarta. Tak hanya untuk orang yang kesulitan buang air kecil, minuman ini juga cocok untuk orang ingin segera buang air kecil karena mengikuti suatu tes kesehatan. Bagi orang normal, minuman ini bisa membuat beser atau sebentar-sebentar pipis jika dikonsumsi berlebihan.

Dilansir dari WebMD, Kamis (14/12/23), berikut sederet minuman untuk memperlancar buang air kecil, antara lain:

1. Air Putih

Minum air putih yang cukup dapat memperlancar buang air kecil. Minuman ini menjadi pilihan utama karena sangat sederhana dan murah. Tak hanya itu, air putih juga kaya manfaat, salah satunya mencegah kulit kering.
Baca Juga: Deklarasi Pemilu Damai Harmoni, Komitmen Bersama untuk Pemilu Damai

2. Kopi

Kopi mengandung kafein yang meningkatkan rasa ingin buang air kecil. Kandungannya dapat mempengaruhi kandung kemih. Tak hanya buang air kecil, kopi juga bisa membuat kamu ingin buang air besar.

3. Teh

Selain kopi, teh juga mengandung kafein, meski tak banyak. Minuman ini biasa tersaji menemani Anda di setiap makan, terutama ketika makan di warung atau rumah makan. Minum teh juga memperlancar buang air kecil. Selain itu, antioksidannya baik untuk menangkal radikal bebas.

4. Cokelat

Cokelat pun mengandung kafein dan asam yang mempengaruhi kandung kemih dan kemudian dapat memperlancar buang air kecil.

5. Jus Jeruk

Keluarga buah jeruk, seperti lemon dan jeruk nipis bersifat asam sehingga membuat Anda semakin ingin pergi ke toilet untuk buang air kecil. Tak hanya itu, jeruk juga memiliki berbagai manfaat vitamin C yang baik untuk tubuh.

6. Jus Nanas

Tak cuma jeruk, semua buah asam juga bisa memperlancar buang air kecil. Termasuk nanas yang juga memiliki sifat asam mampu mempengaruhi kandung kemih untuk buang air kecil.

(sy/pr/nm)

Share this post

Sign in to leave a comment